Selebtek.suara.com - Penampilan Virgoun saat menghadiri sidang mediasi lanjutan proses perceraiannya dengan Inara Rusli menjadi sorotan netizen.
Usai mengikuti sidang yang digelar di Pengadilan Agama Jakarta Barat, Rabu (7/6/2023), Virgoun menjawab beberapa pertanyaan awak media yang telah menunggunya.
Tak hanya menyoroti pernyataan Virgoun soal hasil mediasi, perhatian netizen juga tertuju pada penampilan ayah tiga anak ini.
Dalam video yang diunggah akun TikTok @blurry.glam, Virgoun terlihat mengenakan celana panjang hitam dan kemeja berwarna hijau army yang menutupi kaus putih.
Baca Juga:Pria Viral Berkostum ala BDSM di Coban Glotak Diburu Polisi
Ia melengkapi penampilannya dengan kacamata hitam dan kupluk coklat.
Namun, alih-alih dipuji karena penampilannya, netizen justru melontarkan komentar bernada cibiran soal outfit yang dikenakan Virgoun.
"Virgoun datang sidang apakah sudah mandi," tanya akun @ayu***.
"Kupluk Virgoun kayak akang-akang villa di puncak," cibir @Gaco***.
"Topi Virgoun kayak topi anak gua yang bayi," ujar @reve***.
Baca Juga:Singapore Open 2023: Tundukkan Wakil Tuan Rumah, Apri / Fadia ke 16 Besar
"Virgoun topinya mirip kayak mamang jualan cilor," imbuh akun @mama***.(*)