Selebtek.suara.com - Inge Anugrah dituding hancurkan imej Ari Wibowo yang selama 35 tahun telah dijaga oleh aktor 52 tahun itu.
Ari Wibowo bahkan mengaku sudah teramat kecewa karena Inge telah menjatuhkan reputasinya dengan berkoar-koar di media.
Kesalahan tersebut dianggap fatal hingga membuat Ari mantap berpisah dengan ibu dari kedua anaknya.
Namun, Inge Anugrah membantah telah merusak imej Ari Wibowo. Ia bahkan tak pernah terpikir untuk menjatuhkan nama baik sang suami.
Baca Juga:PSSI Jajaki Kerja Sama dengan Federasi Sepak Bola Jerman, DFB
"Aku nggak pernah mau menjatuhkan siapapun, apalagi Ari, papanya anak-anak aku dan seseorang yang udah sama aku untuk 16 mau 17 tahun ini. Jadi aku nggak pernah kepikiran menjatuhkan nama dia," ujar Inge Anugrah dikutip dari kanal Youtube Kompascom Hype, Jumat (26/5/2023).
Menurut Inge, penilaian publik terhadap Ari merupakan pendapat orang yang tidak bisa ia kontrol.
"Tapi mungkin karena situasi, pendapat orang yang banyak membuat seperti itu, aku kan nggak bisa kontrol ya. Tapi kalau dari sisi aku jujur aku nggak pernah mau nama dia jatuh atau jadi jelek," jelas Inge.
Menyadari Ari Wibowo terlanjur dicap negatif, Inge Anugrah pun sempat memberikan klarifikasi di hadapan wartawan. Ia menegaskan bahwa Ari adalah ayah yang baik dan bertanggung jawab terhadap anak-anak.
"Makanya kan setelah ramai dibilang Ari ganteng-ganteng tapi pelit, pas ada wartawan banyak aku klarifikasi bahwa dia tetap papa yang baik, papa yang bisa memprovide untuk anak-anak, papa yang tanggung jawab," tutur Inge Anugrah.
Baca Juga:Statusnya Masih Pacaran, Nindy Ayunda Bantah Tinggal Serumah dengan Dito Mahendra
Inge sendiri tidak terlalu memikirkan komentar negatif dari netizen. Ia tidak pernah sengaja mencari-cari tahu berita terkait perceraiannya kecuali dari teman.
"Bagi aku itu semua tidak penting karena hidup ini aku yang jalanin, aku tahu siapa diri aku, Tuhan juga tahu siapa aku," tandasnya.(*)