Selebtek.suara.com - Pernikahan Inge Anugrah dan Ari Wibowo yang telah dibina selama 17 tahun kini di ambang perpisahan usai sang aktor melayangkan gugatan cerainya.
Proses perceraian Inge dan Ari pun kini telah memasuki tahap persidangan
Di tengah proses tersebut, Inge Anugrah mengungkap suka duka menikah dengan Ari Wibowo yang berprofesi sebagai artis.
"Sukanya enak, karena seorang artis itu akan lebih didahulukan kalau mau apa-apa," ujar Inge Anugrah, dikutip Selebtek.suara.com dari tayangan akun YouTube APOKALIP11, Senin (22/5/2023).
Baca Juga:Dirut BRI: Indonesia Masih Sangat Menarik untuk Dijadikan Tujuan Investasi Negara Lain
"Misalnya ke restoran belum booking pun langsung masuk, itu privelege nya, sering dikasi coba makanan terbarunya atau ekstra dessert," jelas Inge.
Meski demikian, Inge juga menyebut kepopuleran Ari Wibowo terkadang membuat kedua anaknya, Kenzo dan Marco tidak nyaman lantaran waktu kebersamaan keluarga mereka menjadi terganggu.
"Kalau dukanya, buat Kenzo dan Marco, mereka agak kurang suka dengan papanya yang selalu diajak-ajak foto sampai lama. Kadang kan mereka mau nonton jadi terhambat," tutur Inge.
Inge Anugrah sendiri merasa tidak keberatan saat Ari Wibowo melayani permintaan para penggemarnya. Ia justru merasa senang jika fans sang suami bahagia.
"Aku sendiri kalau sama fans-fansnya gitu cuma foto sendiri enggak apa-apa karena bagi aku dia luangin waktu 10-15 detik foto udah bikin orang itu happy banget," ujar Inge.
Baca Juga:Anggota DPR Pelaku KDRT Ternyata dari Fraksi PKS, BY Langsung Teken Surat Pengunduran Diri
Ketika ditanya kemungkinan rujuk dengan Ari Wibowo, Inge mengaku tidak bisa
"Aku gak tahu, saya cuman bisa hidup sehari-hari kalau future (masa depan) kan enggak tahu," kata ibu dua anak ini.
Namun, Inge mengaku belum memikirkan akan mencari pengganti sang suami jika ia benar-benar berpisah dengan Ari Wibowo kelak. Ia memilih fokus untuk karier dan mencari kerja di bidang yang ia tekuni sekarang, yaitu olah raga.
"Ya enggak kepikiran juga kali, mikirnya mau karier, cari kerja, enggak mikir yang kesana-sana," ungkap Inge.
"Masih di bidang sport, mungkin ke konsuling juga untuk ke cewek-cewek. Aku kepikiran untuk remaja juga karena mendengar cerita dari Kenzo memang banyak remaja sekarang tuh yang memiliki masalah mental health," tandasnya.(*)