James Cameron dapat Komentar Negatif dari Warganet Usai Katakan Indonesia sebagai Sumber Inspirasinya dalam Penggarapan FIlm Avatar

Film terbaru James Cameron "Avatar: The Way of Water" sudah resmi tayang di bioskop Indonesia sejak 14 Desember 2022 lalu.

Nindi Morita Sari
Selasa, 20 Desember 2022 | 15:17 WIB
James Cameron dapat Komentar Negatif dari Warganet Usai Katakan Indonesia sebagai Sumber Inspirasinya dalam Penggarapan FIlm Avatar
James Cameron akui Indonesia sebagai inspirasinya dalam penggarapan film Avatar (Instagram)

Selebtek.suara.com – Film terbaru James Cameron "Avatar: The Way of Water" sudah resmi tayang di bioskop Indonesia sejak 14 Desember 2022 lalu.

Semenjak awal ditayangkan, para penggemar ramai mengunggah keseruan mereka menonton film ini.

Diperkirakan, film yang merupakan sekuel dari film Avatar sebelumnya ini memakan biaya produksi sekitar 400 juta USD atau 6,2 triliun rupiah.

Di minggu pertama penayangan, “Avatar: The Way of Water” berhasil mendapatkan 6,7 triliun rupiah.

Baca Juga:Usung Konsep Baru, Toko Charles & Keith Indonesia Tampilkan Koleksi Kapsul Holiday 2022

Namun sang sutradara, James Cameron mengatakan jika ingin mencapai keuntungan, The Way of Water harus menduduki setidaknya peringkat 3 dalam daftar film berpenghasilan kotor tertinggi.

Pendapatan itu diduga akan sebanding dengan penantian para penikmat film setelah 13 tahun berselang dari film terdahulunya.

Untuk memaksimalkan produksi film ini, James Cameron ternyata melirik beberapa negara untuk dijadikan referensi dalam penggarapan film The Way of Water ini.

Dalam interview nya bersama National Geographic, James Cameron mengatakan bahwa Indonesia ternyata menjadi salah satu inspirasinya dalam penggarapan film berdurasi 3 jam ini.

Inspirasinya ini timbul ketika James Cameron meneliti suku dan kebudayaan serta keindahan di sekitar laut Indonesia.

Baca Juga:7 Mindset Terbaik untuk Kehidupan yang Lebih Baik, Berani Coba?

Suku Bajo, diakui James Cameron sebagai salah satu inspirasinya dalam menggarap film legendaris ini.

Banyak netizen yang bangga akan fakta ini.

“Pantesan pas nonton ada adegan island aku kaya, "sumpah ini kayaknya Raja Ampat deeeh" ucap akun @nessijudge.

Namun tak sedikit pula warganet yang menganggap pengakuan James ini sebagai bentuk strategi marketing.

“strategi mancing penonton coy,” komentar akun @hrt***.

“Udah ngerti caranya viral,” tulis akun @iqb****.

“Sedang mancing market indo yg guede lur,” kata akun @engga******.(*)

REKOMENDASI

BERITA TERKAIT

Entertainment

Terkini

Tampilkan lebih banyak