Selebtek.suara.com - Rizky Billar dan Lesti Kejora mulai menunjukan kemesraannya langsung ke publik. Kemesraan ini terjadi saat keduanya sedang naik helikopter menuju Cianjur, Jawa Barat.
Sepanjang perjalanan, Rizky Billar terlihat meletakan tangannya ke paha sang istri. Ia tak sekalipun melepaskan pegangannya itu.
Pada keterangan video, Rizky Billar beralasan ingin menjaga istrinya. Namun sepertinya ada maksud lain dari pegangan tangan tersebut.
"Mohon maaf pah, itu tangan kenceng banget megang wkwkwk. Alesan pastiin aku aman atau nggak, padahal tekotek @rizky_billar," tulis Lesti Kejora.
Baca Juga:Marcus Rashford: Selebrasi Gol Kemenangan Inggris untuk Teman yang Meninggal karena Kanker

Postingan ini pun seiring dengan kemunculan kembali Rizky Billar di Instagram. Seperti yang diketahui, sejak kasus KDRT, akun Instagram Billar lenyap.
Publik menduga Rizky Billar sengaja menonaktifkan akunnya. Dan setelah sekitar 2 bulan berlalu, Rizky Billar menggunggah dua foto yang menunjukan keharmonisan rumah tangganya.
Foto pertama tampak Rizky Billar menggendong baby L, sementara Lesti berdiri di sampingnya saling menatap sang buah hati.
Sedangkan foto kedua memperlihatkan bagian punggung Rizky Billar yang menggendong baby L yang menghadap ke belakang sambil tertawa.
Pada keterangan foto, Billar mengatakan dalam menentukan sebuah kebenaran, penting untuk melihat kedua sisi. Kalimat itu diambil dari kata bijak Aesopus, seorang sastrawan asal Yunani. (*)