Orang Kelahiran 1980 ke Bawah Lebih Kebal Terhadap Cacar Monyet? Ini Kata Menkes

Orang-orang yang lahir di tahun 1980 ke bawah telah memiliki proteksi terhadap penyakit cacar monyet

Meiko Chan
Kamis, 25 Agustus 2022 | 16:44 WIB
Orang Kelahiran 1980 ke Bawah Lebih Kebal Terhadap Cacar Monyet? Ini Kata Menkes
Ilustrasi Cacar Monyet (Shutterstock)

Selebtek.suara.com - Orang-orang yang lahir di tahun 1980 ke bawah telah memiliki proteksi terhadap penyakit cacar monyet (monkeypox) yang beredar sekarang karena telah melakukan vaksin yang dapat memberikan perlindungan seumur hidup.

Hal tersebut disampaikan Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin saat berbicara dalam agenda The 3rd G20 Health Working Group pada Selasa (23/8/2022).

"Jadi buat teman-teman yang lahirnya 1980 ke bawah kayak saya ini yang tua-tua, itu terproteksi,” ucap Menkes Budi sebagaimana dilansir Suara.com dalam siaran konferensi pers di kanal YouTube Kementerian Kesehatan RI, Selasa (23/8/2022).

Budi mengatakan, meski proteksi yang diberikan tidak 100 persen, namun manfaat perlindungan dari penyakit cacar monyet tetap ada. 

Baca Juga:Tak Mau Prosesnya Berbelit, Jokowi Minta LKPP Sederhanakan Proses Pendaftaran e-Katalog

"Mungkin tidak 100 persen, tetapi tetap terproteksi,” sambungnya.

Adanya proteksi ini juga yang dinilai membuat cacar monyet belum menyebar luas di kawasan Asia. Itu terjadi karena pandemi cacar di kawasan Asia lebih lama dibandingkan Eropa.

"Orang Indonesia karena dulu pandemi cacarnya masih kena termasuk orang-orang kayak saya itu divaksinasi sehingga masih ada antibodinya."

"Dengan demikian diharapkan orang-orang yang lahir di bawah tahun 1980, seharusnya kita masih ada antibodinya,” jelas Menkes Budi.

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin [Antara]

Menkes Budi juga mengingatkan masyarakat untuk tidak terlalu khawatir dengan kondisi cacar monyet meski sudah ada satu kasus terkonfirmasi beberapa waktu lalu.

Baca Juga:Kominfo Klaim Kerja 24 Jam Nonstop Demi Blokir Judi Online

Ia juga meminta masyarakat untuk tetap menjaga protokol kesehatan dan kebersihan diri. Tidak hanya itu, Menkes Budi juga berpesan jika melihat ada seseorang dengan gejala cacar monyet bisa segera dilaporkan.

“Pesan saya jaga prokes tetap kebersihan juga dijaga, kemudian kalau ada orang-orang yang sudah berbintik-bintik segera dilaporkan dan jangan bersentuhan fisik dengan orang bintik-bintik cacar, kelihatan kok itu,” pungkasnya.

Terkait adanya kasus cacar monyet pertama di Indonesia, anggota Komisi IX DPR RI, Rahmad Handoyo meminta pemerintah untuk segera melakukan upaya vaksinasi cacar monyet untuk mengantisipasi penyebaran yang lebih luas.(*)

Sumber: Suara.com

Ragam

Terkini

Lulu Tobing mengaku sudah 21 hari mengakhiri hubungan yang terjalin selama 26 tahun lamanya

Entertainment | 11:13 WIB

Namun demikian, Ari Wibowo mengaku tidak menutup kemungkinan untuk rujuk dengan Inge Anugrah yang sudah menemaninya selama 16 tahun terakhir.

Entertainment | 10:34 WIB

Perjuangan Nabila Taqqiyah berbuah manis, ia berhasil menjadi runner-up Indonesia Idol 2023 atau musim ke-12 setelah dikalahkan oleh Salma Salsabil

Entertainment | 09:56 WIB

Padahal, kata kuasa hukum Inge, kliennya punya pekerjaan yang bagus saat itu karena punya latar belakang S1 di Kanada, dan S2 Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) di Australia.

Entertainment | 23:55 WIB

Insiden yang menewaskan enam orang korban itu membuat Dul Jaelani ditetapkan sebagai tersangka

Entertainment | 22:21 WIB

Adapun Kejuaraan Seks Eropa ini akan berlangsung selama beberapa minggu. Peserta akan bertanding selama enam jam sehari.

Lifestyle | 21:58 WIB

Saat ini setidaknya ada dua model bisnis yang bisa dimanfaatkan para entrepreneur, yaitu membuat perusahaan pengembang piranti lunak (software) maupun komponen fisik (hardware) berbasis kecerdasan buatan.

Tekno | 21:33 WIB

Saat ini Ferdy Sambo sedang mendekam di rutan Brimob.

Entertainment | 19:29 WIB

Dia menulis bahwa alumni Idol musim 11 tidak dianggap sebagai anak di "rumah". Meski demikian, Anggi Marito tetap memberikan semangat untuk teman-teman seangkatannya.

Entertainment | 17:13 WIB

Java Jazz Festival 2023 akan diadakan pada 2-4 Juni 2023 di JIExpo Kemayoran, Jakarta. Menampilkan musisi dunia seperti Stephen Sanchez, Stacey Ryan, Cory Wong, MAX, The Chicago Experience Feat. Danny Seraphine & Jeff Coffey.

Otomotif | 15:18 WIB

Perusahaan pendukung ajang balap mobil listrik internasional ini terlihat bergerak di berbagai bidang.

Metropolitan | 10:50 WIB

Penyelenggara acara sebelumnya mengklaim 40 ribu tiket sudah ludes terjual.

Metropolitan | 04:05 WIB

"Soal itu alhamdulillah sekarang semua pihak sudah menyadari bahwa semuanya harus berkomunikasi dengan baik," kata Ida.

Metropolitan | 21:12 WIB

Saat kebakaran terjadi Tasya sedang berada di dalam rumah bersama sepupunya.

Metropolitan | 18:12 WIB

Dania mengaku dirinya sudah lama menjanda sehingga, putrinya tinggal di rumah sendirian saat ia pergi memulung.

Metropolitan | 17:24 WIB

Lionel Messi bisa dipastikan akan datang, saat Argentina berkunjung ke Indonesia dalam laga sepakbola.

Gosip | 11:06 WIB

Bisnis properti banyak digandrungi artis tanah air.

Gosip | 08:15 WIB

Inge Anugrah dikabarkan telah diusir oleh kedua anaknya dari rumah Ari Wibowo.

Gosip | 06:45 WIB

Lucinta Luna nampak berkreasi dengan menggunakan filter Little Mermaid.

Gosip | 06:00 WIB
Tampilkan lebih banyak